Launching DarotaTour.com – Inspiring Your Vacation

Logo DarotaKamis, 17 April 2014, DarotaTour.com secara resmi diluncurkan. Dalam sebuah acara tasyakuran sederhana, Mohammad Fathur Rozaq menceritakan tentang DarotaTour.com dan sejarah pendiriannya.

Jadi ini adalah usaha baru yang saya lakukan lebih serius bersama-sama. Mohammad Fathur Rozaq sebagai Founder nya dan saya sebagai Co-Founder. Kami berkolaborasi untuk mendirikan bisnis Tour and Travel bernama Darota Tour.

Read more

Launching Website Toko Online EtnikShop.Net

Dengan ucapan Bismillahirrohmanirrohiiim… Hari ini, tanggal 21 Januari 2012 saya tetapkan sebagai hari lahir website EtnikShop – Toko Etnik Grosir dan Eceran.

EtnikShop.Net ini sebenarnya adalah pengembangan lebih lanjut dari blog etnikshop yang sebelumnya telah saya buat di Blogdetik.

Awalnya, kami sebenarnya menginginkan toko online ini menggunakan domain etnikshop.com, namun nampaknya pemilik domain itu masih belum mau melepasnya. Sehingga kami putuskan untuk menggunakan ekstensi yang beda dengan domain EtnikShop.Net.

Read more

Karir – me-Resignkan Diri Dari PT Insanmulia Sukses Berkah

Setelah pada Bulan Maret lalu saya direkrut menjadi Administrator Website PT Insanmulia Sukses Berkah, Bulan November ini secara resmi saya telah mengundurkan diri (resign) dari posisi tersebut. Alasan utama saya resign dari perusahaan itu adalah karena permasalahan waktu.

Selain melanjutkan usaha jualan Tas Etnik, saat ini saya sedang merintis bisnis baru, yaitu Kaos Fotografi dengan nama brand “TeeShoot”. Usaha ini menurut saya lebih potensial untuk digarap secara serius (meski sekarang masih belajar). Sehingga agar lebih fokus, saya memutuskan untuk keluar dari perusahaan tersebut.

Read more

Ingin Membuat Toko Online (Lagi)

Sebenarnya sudah sejak lama saya memiliki keinginan untuk mempunyai toko online yang lebih profesional yang menggunakan self hosting dan domain .com.

Toko online gratisan Etnik Shop yang sebelumnya telah saya buat alhamdulillah sudah mendapatkan hasil yang cukup memuaskan. Tentunya akan lebih baik lagi jika saya menggunakan self hosting dan domain berbayar. Kedepannya, saya juga ingin menambah beberapa jenis produk lainnya.

Read more

Karir – Menjadi Distributor Tas

Sebenarnya sudah beberapa bulan saya menjadi distributor tas etnik, namun ketika itu usaha saya harus pasif sementara karena kesibukan mempersiapkan Ujian Sekolah dan Ujian Nasional. Kini setelah Ujian Nasional berlalu, saya kembali fokus untuk menekuni Bisnis Tas Etnik ini.

Di Awal usaha menjual Tas etnik, saya membuat Blog sebagai toko online saya, yaitu di EtnikShop. Setelah blog terbentuk, optimasi keyword dimulai. Namun karena minimnya kemampuan saya yang masih newbie di bidang SEO menyebabkan optimasi keyword tidak berjalan dengan maksimal.

Read more

Karir – Menjadi Web Administrator Sukses Berkah

Alhamdulillah sudah 2 bulan berlalu, tepatnya sejak tanggal 1 Mei 2011 saya resmi menjadi Web Administrator dari PT. Insanmulia Sukses Berkah, sebuah Perusahaan Training Motivasi dan Konsultan Bisnis. Selama 2 bulan tersebut saya telah belajar banyak tentang PHP, HTML, CSS, dan ilmu tentang website lainnya, termasuk juga belajar membuat desain gambar gerak dan edit foto.

Read more