My New Family, Karang Taruna “Eka Bhakti” Lobeser Timur Baron

Mungkin jika tidak ada cerita ini, aku tidak akan pernah mengenal siapa itu Pipit, Dharma, Erinda, Azza, Yana, Marissa, dan serombongan pemuda dusun Lobeser Timur lainnya. Ternyata, kurang dari 1 bulan mengikuti aktifitas mereka sudah cukup membuat kami begitu akrab.

Cerita ini berawal beberapa hari setelah lebaran, ketika Sulthon, adik ku itu mendapat undangan untuk menghadiri pertemuan Karang Taruna dalam rangka memperingati HUT RI ke-68. Lebih dari 10 tahun tinggal di Lobeser Timur, baru kali ini aku tahu ada kelompok Karang Taruna di dusun ini.

Maklum, rumah kami terletak di ujung perbatasan desa, bahkan perbatasan kecamatan. Rumah kami dipisahkan oleh hampir 1 hektar tegalan (kebun), sehingga kami sering tidak mengetahui aktifitas terbaru di dusun ini. Kami justru lebih banyak berinteraksi dengan warga dari dusun sebelah yang notabene rumahnya lebih dekat dengan kami.

Tahun ini Karang Taruna memperingati hari kemerdekaan RI ke-68. Agendanya adalah menggelar lomba – lomba hingga acara jalan santai. Lebih meriah dari tahun sebelumnya, ada lebih dari 11 lomba yang diadakan tahun ini. Mulai dari Lomba Balap karung, Makan kerupuk, Pecah Pinata, Cerdas cermat Qur’an, Adzan, Futsal, Panjat pisang, & masih banyak lagi.

Hal yang saya sukai dari Karang Taruna adalah adanya perwujudan Bhineka Tunggal Ika disini. Anggotanya begitu beragam, terdiri dari berbagai kalangan, dengan tingkatan usia dan pendidikan yang juga sangat beragam. Namun seluruhnya bisa bersatu dalam sebuah tim yang solid.

Kekompakan ini juga didukung oleh para warga yang sukarela menyumbangkan donasinya. Sehingga Alhamdulillah dengan dana yang cukup, perayaan HUT RI tahun ini dapat dilaksanakan secara meriah.

Meskipun tidak ada sebulan kami bekerja sama, namun ternyata silaturahimnya tidak terputus begitu saja. Dengan FB, SMS, dan sarana komunikasi lainnya, persahabatan di Karang Taruna terus terjalin. Bahkan ketika saya sudah kembali ke Jogja.

Berikut ini beberapa video aktifitas Karang Taruna “Eka Bhakti” yang sempat saya rekam kemarin:





Sukses terus buat Karang Taruna “Eka Bhakti”, Guyub Rukun, Bisa Jadi! Semoga kita bisa berjumpa di event selanjutnya 🙂

12 thoughts on “My New Family, Karang Taruna “Eka Bhakti” Lobeser Timur Baron”

Leave a Reply to Miftahur Cancel reply